Kemarin malam Sabtu 1 Oktober 2016 bertempat di Hotel Aston Denpasar, AHM menyelenggarakan acara malam apresiasi untuk para sales dealer seluruh Bali.
Acara ini diisi oleh para staff sales pilihan dari masing-masing dealer. Dan masing-masing dealer menunjukkan aksi kebolehannya dalam bidang seni. Menyanyi, menari dipertontonkan oleh para sales.
Acara yang dibuka oleh Bapak Ronaldo Wijaya selaku Region Head Astra Motor Bali diisi oleh pembekalan ilmu marketing. Lalu ada penganugrahan award untuk dealer-dealer yang ikut berpatisipasi pada ajang Hari Pelanggan Nasional (Harpelnas). Uniknya lagi, untuk delaer-dealer yang tidak ikutpun ikut diberi award. Tentunya award ini berupa “sindiran” agar di tahun mendatang para dealer tersebut bisa lebih aktif lagi mendukung program yang dilakukan oleh Astra Motor pusat. Di ajang ini juga diadakan pemilihan sales dengan pakaian/dress terbaik. Kawan-kawan tahu siapa jurinya? Yup Mas Joe Motoblast 😉
Berikut beberapa jepretan kamera HP Mi4i yang diabadikan di lokasi kemarin.